Gadget

7 HP Murah RAM Besar Harga Rp 1 jutaan

×

7 HP Murah RAM Besar Harga Rp 1 jutaan

Share this article

HP Murah RAM Besar Harga Rp 1 jutaan – Smartphone kelas entry level dengan harga Rp 1 jutaan memang masih banyak peminatnya. Utamanya bagi para kaum pelajar. Untungnya saat ini sudah ada banyak pilihanya untuk hp entry level, bahkan beberapa diantaranya dibekali dengan spek yang mumpuni untuk bermain game.

Namun tentu saja, dengan budget terbatas pasti memiliki kelebihan dan juga kekurangan untuk spesifikasi yang dibawa. Selain kamera, saat ini kapasitas RAM menjadi sektor yang tak luput dari perhatian. Pasalnya dengan RAM besar memungkinkan untuk bermain game tanpa lag.

hp ram besar rp 1 jutaan
hp ram besar rp 1 jutaan

Nah, lantas apakah ada hp murah RAM besar harga Rp 1 jutaan? kali ini bocdigital.id tertarik untuk mengulas HP di sektor ini. Apa saja pilihanya? yuk simak daftarnya berikut ini

Daftar HP Murah RAM Besar Harga Rp 1 jutaan

Mencari HP dengan Ram 6Gb hingga8 Gb di segmen harga Rp 2 jutan sampai Rp 3 jutaan tentunya kalian gak bakalan kesulitan karena banyak sekali pilihanya. Lantas bagaimana dengan segmen harga Rp1 jutaan? Nah dibawah ini beberapa smartphone yang bisa jadi pilihanmu

Poco C65

Rekomendasi pertama datang dari brand Poco yang merupakan sub-brand dari Xiaomi yang menyasar smartphone kelas bawah hingga menengah. Bagi kalian yang punya budget terbatas namun menginginkan HP dengan RAM besar, bisa memilih Poco C65.

HP Murah RAM Besar poco c65
HP Murah RAM Besar poco c65

HP yang satu ini tersedia dalam dua varian yakni RAM 6 Gb dengan penyimpanan internal 128 Gb atau RAM 8 Gb dengan memori internal 256 Gb. menariknya lagi, pengguna bisa melakukan ekspansi memori melalui microSD hingga 1TB.

Disektor dapur pacu, tersedia prosesor dari mediatek, Helio G85 yang dikaim meraih skor Antutu lebih dari 290.000. Ukuran layarnya juga cukup besar yakni 6,74 inch dengan refesh rate 90 hz. Sangat mendukung untuk game seperti mobile legends ataupun free fire. Adapun harga dari Poco C65 dengan varian RAM 8 Gb hanya dibandrol sekitar Rp 1,7 juta saja.

Resolusi layar :720 x 1600 pixels
Luas layar :6.74 inch
Type layar :IPS LCD
Kamera :Kamera belakang 50 MP, f/1.8, 28mm (wide), 2 MP, f/2.4, (macro) 0.08 MP (auxiliary lens)
kamera depan 16 MP
Baterai :Li-Po 5000 mAh, non-removable
Chipset :Mediatek MT6769Z Helio G85 (12nm)
GPU :Mali-G52 MC2
Memori :128GB 4GB RAM, 128GB 6GB RAM, 256GB 8GB RAM
Harga :Rp 1,7 Juta

Redmi 13c

Masih dari keluarga Xiaomi, redmi 13c juga bisa dipertimbangkan dengan RAM sebesar 8 Gb dan memori internal 256 gb.Ponsel ini juga dibekali dengan prosesor Helio G85.

HP Murah RAM Besar Harga Rp 1 jutaan redmi
HP Murah RAM Besar Harga Rp 1 jutaan redmi

Kelebihan redmi 13c ini juga terletak pada kamera utamanya yang memiliki resolusi 50 mp. Sedangkan untuk ukuran layarnya juga sama dengan poco C65 yakni 6,74 inch. Kedua HP ini bisa dibilang “kembar” dilihat dari spesifikasi yang dibawanya. Untuk harga redmi 13c ini sendiri adalah Rp1,5 jutaan untuk varian ram 6Gb.

Resolusi layar :720 x 1600 pixels
Luas layar :6.74 inch
Type layar :IPS LCD
Kamera :Kamera belakang 50 MP, f/1.8, 28mm (wide), 2 MP, f/2.4, (macro) 0.08 MP (auxiliary lens)
kamera depan 8 MP
Baterai :Li-Po 5000 mAh, non-removable
Chipset :Mediatek MT6769Z Helio G85 (12nm)
GPU :Mali-G52 MC2
Memori :128GB 4GB RAM, 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM
Harga :Rp 1,5 Juta

Infinix Hot 30

Brand smartphone lain yang juga dikenal kerap menghadirkan smartphone murah adalah Infinix;. Salah satunya adalah seri Infinix Hot 30 yang dibekali dengan RAM super besar. Bahkan ponsel ini didesain sebagai ponsel gaming murah.

Infinix Hot 30 hp gaming murah 1 jutaan
Infinix Hot 30 hp gaming murah 1 jutaan

Inifinix Hot 30 memiliki RAM bawaan sebesar 8 GB. Namun menariknya pengguna bisa melakukan ekspansi RAM 8Gb lagi sehigga bisa mencapai 16 Gb. Tentunya ini sangat menarik, dan mumpuni untuk bermain game dalam grafik tinggi.

Gak cuma RAM saja yang bisa diekspansi, namun juga memori internal. Hot 30 dibekali memori internal sebesar 128 Gb yang mana bisa diperluas dengan microSD mencapai 1 Tb.

Beralih ke sektor kamera, kamu bisa mengandalkan lensa utama dengan resolusi 50 mp. Sedangkan untuk keperluan video call ataupun selfie, telah tersedia kamera depan 8 mp.

Lagi lagi, untuk sektor layar ukuranya juga masih sama yakni 6,78 inch dengan refresh rate 90 hz dengan resolusi FHD. Prosesor Helio G88 juga dikenal memiliki performa yang bagus untuk keperluan gaming. Tertarik? siapkan saja budget Rp 1,8 juta untuk menbus infinix Hot 30.

Resolusi layar :1080 x 2460 pixels
Luas layar :6.78 inch
Type layar :IPS LCD
Kamera :Kamera belakang 50 MP, f/1.6 (wide), 0.08 MP (auxiliary lens)
kamera depan 8 MP
Baterai :5000 mAh, non-removable
Chipset :Mediatek MT6769H Helio G88 (12nm)
GPU :Mali-G52 MC2
Memori :128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM
Harga :Rp 1,8 Juta

Techno Spark 10 Pro

Hp murah ram besar harga rp 1 jutaan selanjutnya adalah techno spark 10 pro. Hp ini juga dibekali dengan RAM sebesar 8 Gb dengan opsi extended 8 Gb. Sedangkan untuk memori internalnya adalah sebesar 256 Gb.

Techno Spark 10 Pro
Techno Spark 10 Pro

Nampaknya banyak sekali brand yang bermain di segmen ini. Yaps, techno spark 10 pro ini juga ditenagai dengan prosesor yang sama yakni Mediatek Helio G88. Prosesor yang menjadi andalan untuk Hp gaming murah Rp 1 jutaan.

Beralih ke sektor layar, tecno membekalinya dengan layar FHD 90 hz berukuran 6,8 inch. Sedangkan untuk kameranya, bisa dibilang tecno spark 10 pro lebih unggul dibanding 3 ponsel sebelumnya. Pasalnya kamera depan menggunakan kamera sebesar 32 mp. Sedangkan untuk kamera belakang memiliki resolusi 50 mp.

Resolusi layar :1080 x 2460 pixels
Luas layar :6.8 inch
Type layar :IPS LCD
Kamera :50 MP, f/1.6, (wide), PDAF
0.08 MP (auxiliary lens)
kamera depan 32 MP
Baterai :5000 mAh, non-removable
Chipset :Mediatek MT6769H Helio G88 (12nm)
GPU :Mali-G52 MC2
Memori :128GB 4GB RAM, 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM
Harga :Rp 1,5 Juta

iTel S23

Salah satu strategi brand brand baru untuk mendapatkan market adalah dengan mengeluarkan produk produk dengan spesifikasi mentereng namun dibandrol dengan harga murah. Begitu juga yang dilakukan oleh itel.

itel s23
itel s23

itel S23 misalnya yang memiliki RAM 8 Gb dengan extended ram 8 Gb (total 16 gb). Secara spesifikasi sebenarnya mirip mirip dengan beberapa ponsel diatas. Namun yang paling berbeda adalah dibagian prosesor dimana menggunakan Tiger T606.

Cukup dengan Rp 1,3 juta kalian sudah bisa membawa pulang ponsel dengan layar berukuran 6,6 inch dan memiliki kamera utama 50 mp ini. Sangat sangat menggiurkan bukan?

Resolusi layar :720 x 1612 pixels,
Luas layar :6.6 inch
Type layar :IPS LCD
Kamera :50 MP, f/1.6, (wide), PDAF
0.08 MP (auxiliary lens)
kamera depan 8 MP
Baterai :5000 mAh, non-removable
Chipset :Unisoc T606 (12 nm)
GPU :Mali-G57 MP1
Memori :128GB 4GB RAM, 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM
Harga :Rp 1,3 Juta

Redmi Note 12

Redmi note 12 menawarkan RAM 8 Gb yang bisa diperluas dengan RAM virtual hingga 5 Gb (total 13 Gb). Yang paling menarik dari ponsel ini adalah pada prosesornya yang sudah menggunakan snapdragon seri 685. Sedangkan untuk memori internalnya adalah 128 Gb,

redmi note 12
redmi note 12

Bagian belakang ponsel telah dibekali dengan 3 buah kamera yakni 50 mp, 8mp dan juga 2mp. Hp yang telah rilis pada april 2023 ini didukung dengan layar AMOLED FHD dengan refresh rate 120hz. Varian termurahnya yakni dengan RAM 4 gb dibandrol 1,9 jutaan sedangkan untuk varian 6 gb dibandrol Rp 2,2 jutaan.

Resolusi layar :1080 x 2400 pixels
Luas layar :6.67 inch
Type layar :AMOLED
Kamera :48 MP, f/1.8, (wide), PDAF
8 MP, f/2.2, 120˚ (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
2 MP, f/2.4, (macro)
kamera depan 13 MP, f/2.5, (wide),
Baterai :5000 mAh, non-removable
Chipset :Qualcomm SM4375 Snapdragon 4 Gen
GPU :Adreno 619
Memori :128GB 4GB RAM, 128GB 6GB RAM, 256GB 8GB RAM
Harga :Rp 1,9 Juta

Infinix Hot 30i

infinix hot 30i
infinix hot 30i

Terakhir, ada hp murah RAM besar yakni seri infinix hot 30i. Spesifikasinya juga tidak jauh berbeda seperti RAM default 8 gb dengan opsi extend sampai 8gb, memori internal 128 gb, kamera 50MP AI, kamera selfie 5Mp, dan layar 6,6 inch. Menariknya hp ini bisa didapatkan dengan budget Rp 1,4 jutaan saja.

Resolusi layar :720 x 1612 pixels
Luas layar :6.56 inch
Type layar :IPS LCD
Kamera :13 MP, f/1.9, (wide), AF
0.08 MP (auxiliary lens)
kamera depan 8 MP, f/2.0, (wide)
Baterai :5000 mAh, non-removable
Chipset :Unisoc T606 (12 nm)
GPU :Mali-G57 MP1
Memori :64GB 4GB RAM, 128GB 4GB RAM, 128GB 8GB RAM
Harga :Rp 1,4 Juta

Nah itulah tadi ketujuh Hp murah RAM besar dengan harga Rp 1 jutaan saja. Secara keseluruhan, dari segi spesifikasi ponsel ponsel diatas memiliki spek yang mirip. Silahkan pilih sesuai dengan selera masing masing.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *